MADRID - Keberadaan Carlo Ancelotti sebagai pelatih baru Real Madrid diyakini bisa membuat penampilan gelandang Ricardo Kaka kembali bagus. Maklum saja, sejak didatangkan dari AC Milan, Kaka belum pernah menunjukkan sinar terang maupun penampilan cemerlang di Santiago Bernabeu.
"Dia (Kaka) mengalami cedera lutut sebelum datang ke Madrid dan keadaan kian sulit untuk si pemain setelah kedatangan Oezil," ujar Presiden Madrid, Florentino Perez, di Football Espana.
Hingga saat ini, Kaka belum bisa melakukan apa yang diperlihatkan Cristiano Ronaldo meski dia dibeli dengan banderol 65 juta euro dan sempat menjadikannya pemain termahal dunia kedua saat itu.
Sama-sama datang di musim panas 2009, Ronaldo jadi bintang utama Madrid saat ini sedangkan Kaka lebih banyak berkutat dengan cedera dan menurunnya performa, yang membuat masa depannya di klub ibu kota itu selalu dispekulasikan.
Musim panas kali ini, kelanjutan karier Kaka di Madrid masih jadi tanda tanya mengingat kedatangan Isco. Sebelumnya, posisi pemain asal Brasil itu di tim inti sudah goyah dengan keberadaan Mesut Oezil. Hal itu diperparah dengan kedatangan Isco yang disebut-sebut sebagai pemain muda Spanyol paling bersinar saat ini.
Tapi Kaka setidaknya bisa menggantungkan nasibnya pada sosok Ancelotti yang kini menjadi pelatih baru Madrid. Bersama pria asal Italia itu, Kaka diharapkan bisa bersinar lagi seperti saat keduanya bekerja sama di Milan yang membuahkan dua titel Seri A dan dua Liga Champions. "Ancelotti mengenalnya dengan sangat baik dan si pemain siap bangkit kembali," tandas Perez.
Sumber
No comments:
Post a Comment