Wednesday, July 10, 2013

Rossi Datang ke Jerman dengan Semangat Baru



Valentino Rossi mengakhiri puasa gelar terpanjangnya setelah menjuarai GP Belanda, 29 Juni lalu. Sebelumnya, dia terakhir juara di Malaysia 2010.

Kemenangan ini tentu berimbas pada banyak hal, termasuk kembali naiknya pamor MotoGP. Salah satu buktinya adalah meningkatnya penjualan tiket menonton GP Inggris, akhir Agustus mendatang.

Bagi Rossi, kesuksesan tersebut tentu punya makna luar biasa. Dia siap menjalani musim-musim di depan dengan rasa percaya diri meningkat.

"Saya akan pergi ke Sachsenring dengan semangat baru. Saya sangat senang dengan balapan di Belanda. Sekarang saya ingin menjaga dan melanjutkannya. Di Sachsenring, kami juga ingin melanjutkan apa yang sudah kami lakukan dengan motor."

"Kami harus terus mengembangkan motor, seperti yang kami lakukan setelah uji coba di Aragon karena sekarang kami ingin berjuang untuk posisi yang lebih baik.

"Kami ingin bersaing dengan pebalap papan atas di setiap akhir pekan (balapan). Saya sangat suka Sachsenring dan setelah itu ada Laguna Seca. Ini akan menjadi dua akhir pekan yang sangat penting," tutur Rossi.

Rossi empat kali juara di Sachsenring di kelas primer, yakni 2002, 2005, 2006, dan 2009. Saat ini, pebalap Italia tersebut berada di peringkat kelima klasemen sementara, tertinggal hanya dua poin dari pebalap Yamaha Tech 3, Cal Crutchlow.






Sumber

No comments:

Post a Comment